script>var vioMagzSetting={relatedPosts:!0,jumlahRelatedPosts:4,relatedPostsThumb:!0,numberedPageNav:!0,perPage:8,bacaJuga:!0,jumlahBacaJuga:5,judulBacaJuga:"Baca Juga",}
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Penyebab dan Perbaikan Gangguan Kelistrikan Pada Mobil

3 Penyebab dan perbaikan gangguan pada kelistrikan mobil
Pada rangkaian Kelistrikan sebuah kendaraan/mobil dan lainya yang kurang dalam pemeliharaan,
perawatan atau karena umur dari sebuah kendaraan sering terjadi gangguan/trouble yang menyebabkan rangkaian sistem kelistrikan pada kendaraan tidak bekerja dengan baik dan dapat menimbulkan kerusakan pada komponen-komponenya.
3 Penyebab dan Perbaikan  Gangguan Kelistrikan Pada Mobil

Supaya rangkaian kelistrikan yang mengalami gangguan/trouble dapat bekerja secara normal/berfungsi dengan baik kita lakukan langkah pemeriksaan untuk menentukan letak gangguan/trouble pada rangkaian kelistrikan sehingga kita dapat menentukan penyebab gangguan untuk melakukan perbaikan pada rangkaian sistem kelistrikan.

Terdapat beberapa macam gangguan/trouble dan cara perbaikan yang umum terjadi pada sebuah mobil/kendaraan adalah sebagai berikut:

⇒1. Adanya hubungan singkat.
Hal ini dapat terjadi jika ada kabel penghantar yang berhubungan dengan kabel lainya atau dengan ground/body,sehingga yang umum terjadi sekering/fuse putus karena arusnya terlalu besar.
➤Perbaikan : perbaiki sambungan yang berhubungan dengan yang lain atau ground/body dan ganti jika mengalami kerusakan,terbakar dan lainya.

⇨2. Adanya komponen kelistrikan yang rusak.
Jika terdapat komponen yang mengalami kerusakan dapat menimbulkan rangkaian kelistrikan tidak bekerja,sebagai contoh: adanya kerusakan pada baterai kontak terminalnya atau pada lampu yang filamen putus.
➤Perbaikan : ganti komponen yang mengalami kerusakan dengan yang baru agar rangkaian kelistrikan dapat berfungsi kembali dengan baik.

⇒3. Nilai tahanan membesar.
Hal ini dapat diakibatkan oleh beberapa faktor antara lain:
  • Kemungkinan kotor,tidak baik/rusak pada saklar.
  • Terjadi korosi/berkarat pada bagian rangkaian kelistrikan
  • Adanya rangkaian yang terbuka atau terputus.
Contoh pada lampu yang tidak menyala/meredup,hal ini diakibatkan arus terlalu kecil dikarenakan nilai tahanan membesar,yang diakibatkan oleh saklar dan sambungan yang kotor,berkarat.
misalnya lampu tidak menyala karena rangkaian terputus atau terbuka sehingga arus tidak dapat mengalir.
➤Perbaikanya : bersihkan dan perbaiki bagian yang kotor,berkarat pada sambungan,saklar dan jika tidak dapat diperbaiki ganti dengan komponen yang baru.
Dari beberapa macam gangguan diatas langkah sebelum melakukan perbaikan dengan melakukan pemeriksaan pada rangkaian,komponen sistem kelistrikan kendaraan/mobil dan lainya,untuk menentukan penyebabnya dan melakukan perbaikan.Seperti gangguan terjadinya hubungan singkat,kerusakan komponen dan karena nilai tahanan membesar.
Sekian,Semoga bermanfaat.